Klasifikasi Jaring Lingkar



Berdasarkan penggolongannya jaring lingkar dibedakan berdasarkan bentuk konstruksi, cara operasi dan dimensi ukurannya.

Penggolongan berdasarkan bentuknya meliputi :
1. Berbentuk persegi panjang yang dioperasikan dengan satu kapal.
2. Berbentuk satu lengkungan (trapesium terbalik) yang dioperasikan dengan satu kapal.
3. Berbentuk dua lengkungan simetris yang dioperasikan dengan dua kapal.

Berdasarkan dimensinya pukat cincin diklasifikasikan sebagai berikut:
1. Pukat cincin mini: panjang kurang dari 300 m, berkembang di laut dangkal (Laut Jawa, Selat Malaka, perairan Timur Aceh) atau di sepanjang perairan pantai pada umumnya (coastal fisheries). Sasaran utamanya adalah ikan pelagis kecil, seperti :ikan layang, ikan tembang, lemuru dan kembung.
2. Pukat cincin berukuran sedang: panjang dari 300 - 600 m yang dioperasikan di perairan yang lebih jauh atau di perairan lepas pantai (off shore fisheries). Sasaran utamanya adalah ikan tongkol dan kembung.
3. Pukat cincin berukuran besar: panjang lebih dari 600 - 1000 m, yang dioperasikan di perairan laut-dalam di dalam Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia (Deep sea fisheries). Sasaran utama : ikan cakalang dan ikan tuna.
4. Pukat cincin super: panjang lebih dari 1000 m, berkembang di perairan laut bebas (High sea fisheries).

Klasifikasi Pukat Hela
Menurut International Standard Statistical Classification of Fishing Gear (ISSCFG) yang dikeluarkan oleh FAO, kelompok pukat hela, terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode ISSCFG
TRAWL - 03.0.0
Bottom trawls 03.1.0
- Beam trawls TBB 03.1.1
- Otter trawls OTB 03.1.2
- Pair trawls PTB 03.1.3
- Nephrops trawls TBN 03.1.4
- Shrimp trawls TBS 03.1.5
- Bottom trawls (not specified) TB 03.1.6
Midwater Trawls 03.2.0
- Otter trawls OTM 03.2.1
- Pair trawls PTM 03.2.2
- Shrimp trawls TMS 03.2.3
- Midwater trawl (not specified) TM 03.2.4
Otter twin trawls OTT 03.3.0
Otter trawls (not specified) OT 03.4.9
Pair trawls (not specified) PT 03.5.9
Other trawls (not specified) TX 03.9.0

Menurut Klasifikasi Alat Penangkap Ikan Indonesia (KAPI), kelompok pukat hela, terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode KAPI
PUKAT HELA PH 03.0.0
Pukat Hela Pertengahan PHP 03.1.0
- Pukat Hela Pertengahan Berpapan PHP-Pp 03.1.1
- Pukat Hela Pertengahan Dua Kapal PHP-2K 03.1.2
- Pukat Hela Pertengahan Lainnya PHP-L 03.1.9
Pukat Hela Dasar PHD 03.2.0
- Pukat Hela Dasar Berpalang PHD-Pi 03.2.1
- Pukat Hela Dasar Berpapan PHD-Pp 03.2.2
- Pukat Hela Dasar Dua Kapal PHD-2K 03.2.3
- Pukat Hela Dasar Lainnya PHD-L 03.2.9
Pukat Hela Lainnya PHL 03.9.0

Klasifikasi Jaring Insang
Menurut International Standar Statistical Classification of Fishing Gear (ISSCFG) yang dikeluarkan oleh FAO, kelompok jaring insang, terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode ISSCFG
GILLNETS AND ENTANGLING NETS - 07.0.0
Set gillnets (anchored) GNS 07.1.0
Driiftnets GND 07.2.0
Encircling gillnets GNC 07.3.0
Fixed gillnets (on stakes) GNF 07.4.0
Trammel nets GTR 07.5.0
Combined gillnets-trammel nets GTN 07.6.0
Gillnetss and entangling nets (not specified) GEN 07.9.0
Gillnets (not specified) GN 07.9.1

Menurut Klasifikasi Alat Penangkap Ikan Indonesia (KAPI) kelompok jaring insang, terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode KAPI
JARING INSANG JI 08.0.0
Jaring Insang Hanyut JIH 08.1.0
Jaring Insang Tetap JIT 08.2.0
Jaring Insang Lingkar JILR 08.3.0
Jaring Insang Berlapis JIBL 08.4.0
Jaring Insang Lainnya JIL 08.9.0

Klasifikasi Pancing
Menurut International Standar Statistical Classification of Fishing Gear (ISSCFG) yang dikeluarkan oleh FAO, kelompok Pancing (Hooks and Lines), terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode ISSCFG
HOOKS AND LINES - 09.0.0
Handlines and pole-lines (hand operated) LHP 09.1.0
Handlines and pole-lines (mechanized) LHM 09.2.0
Set longlines LLS 09.3.0
Drifting longlines LLD 09.4.0
Longlines (not specified) LL 09.5.0
Trolling lines LTL 09.6.0
Hook and lines (not specified) LX 09.9.0

Menurut Klasifikasi Alat Penangkap Ikan Indonesia (KAPI) kelompok Pancing / Hooks and Lines, terdiri dari :
PENGGOLONGAN SINGKATAN Kode KAPI
PANCING PC 10.0.0
Pancing Ulur PCU 10.1.0
Pancing Berjoran PCJo 10.2.0
Rawai Tetap PCRT 10.3.0
Rawai Hanyut PCRH 10.4.0
Tonda PCT 10.5.0
Pancing Lainnya PCL 10.9.0

Sumber:bbppi.info


0 komentar:

Posting Komentar

Beri Komentar Anda